Manfaat Sayur Kol

Kol adalah salah satu sayuran yang banyak diminati, baik untuk masak sehari-hari maupun untuk berbagai keperluan lainnya. Bisa juga sayur kol ini digunakan untuk lalapan, selain rasanya yang enak ada terdapat banyak manfaat sayur kol ini. Mengenai manfaat yang dimilikinya apa saja ya? Tentu ada banyak sekali, yuk lihat disini.

Beberapa Manfaat Sayur Kol

Dapat Melancarkan Sistem Pencernaan

Sayur kol merupakan sumber serat yang memiliki manfaat untuk bisa membantu memperlancar pencernaan. 2 jenis serat yang dimilikinya sayur Kol tergolong pada serat yang tidak larut air.

Serat yang terdapat dalam sayur kol ini tidak langsung bercampur dengan air pada saat masuk kedalam tubuh, akan tetapi akan masuk terlebih dahulu ke saluran pencernaan untuk membantu mencerna makanan.

Serat yang tidak larut pada air ini juga bisa membantu untuk pergerakan kotoran yang terdapat di dalam usus, ini sangat berguna untuk mencegah terjadinya semberli atau susah buang air besar.

Membantu Menjaga fungsi jantung

Biasanya pada kol ungu memiliki senyawa antioksidan yang bernama anthocyanin yang dalam hal ini diyakini bisa menurunkan resiko penyakit kardiovaskular. Dengan kita memperbanyak asupan makanan yang memiliki kandungan anthocyanin maka bisa  menurunkan tekanan darah dan risiko gangguan arteri koroner. Selain itu senyawa antioksidan yang lainnya yaitu ada polifenol yang tinggi pada sayur kol memiliki khasiat menjaga fungsi jantung. Keberadaan polifenol dapat membantu dalam menurunkan tekanan darah serta bisa mencegah penumpukan trombosit.

Selain dari dua manfaat sayur kol diatas, tentunya juga masih ada manfaat yang lainnya yaitu seperti;

  • Mencegah kanker
  • Menurunkan tekanan darah
  • Menyehatkan otak
  • Meredakan peradangan
  • Membantu proses penyembuhan luka
  • dll

Similar Posts