Mengenal ITS, Perguruan Tinggi yang Banyak Menghasilkan Insinyur Ternama
Indonesia merupakan negara dengan sumber daya yang lengkap. Indonesia memiliki sumberdaya alam yang sangat melimpah dan juga sumber daya manusia yang potensial. Bahkan mayoritas penduduk di Indonesia sekarang merupakan generasi muda yang masih memiliki masa depan yang panjang.
Sumber daya inilah yang perlu dimanfaatkan dengan baik yang nantinya akan bisa membawa negara Indonesia menjadi negara maju. Indonesia perlu menyiapkan modal berupa sumber daya manusia yang melimpah ini agar menjadi sumber daya manusia yang berkualitas sehingga mampu memanfaatkan sumber daya alam yang juga melimpah ini dengan baik dan bijaksana. Indonesia memiliki potensi yang sangat besar untuk bisa menjadi negara super power.
Untuk menyiapkan sumber daya manusia tersebut, Indonesia memiliki banyak perguruan tinggi yang dapat mencetak generasi bangsa yang berkualitas. Salah satu perguruan tinggi negeri terbaik di Indonesia adalah Institut Teknologi Sepuluh November atau lebih dikenal dengan nama ITS. Institut Teknologi Sepuluh November merupakan perguruan tinggi yang disiapkan untuk mencetak teknokrat-teknokrat berkualitas yang nantinya dapat membawa Indonesia menjadi lebih maju.
Untuk dapat menempuh pendidikan tinggi di salah satu perguruan tinggi terbaik di Indonesia ini tentunya tidaklah mudah. ITS menyaring bibit-bibit anak bangsa yang potensial dengan memberikan tes masuk yang memiliki standart tinggi. Dengan banyaknya peminat, tes ini benar-benar diperlukan untuk memenuhi kuota yang sangat terbatas. Tetapi bagi kalian yang ingin menempuh pendidikan tinggi di ITS, kalian dapat mengikuti bimbel mandiri ITS untuk memperbesar peluang kalian masuk ke ITS.
Dengan mengikuti bimbel ini, kalian akan diberikan latihan soal yang nantinya akan sering kalian temukan saat tes masuk ITS. Kalian akan lebih mudah mengerjakan tesnya sebab kalian telah terbasa mengerjakan latihan-latihan soal saat bimbel tersebut.
Sejarah Berdirinya Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya
Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya berdiri sejak tanggal 10 November 1957 oleh dr. Angka Nitisastro. Pendirian perguruan tinggi teknik ini didasarkan atas beberapa alasan, yaitu Indonesia yang memiliki lahan yang sangat luas dengan sumber daya alam yang melimpah dan belum dimanfaatkan dengan baik, kebutuhan akan tenaga insinyur sekitar 7000 orang untuk melaksanakan program-program pembangunan dan industry dalam negeri, serta melihat perbandingan jumlah tenaga ahli di bidang teknik yang sangat berbeda jauh dengan negara-negara maju.
Pendirian perguruan tinggi teknik yang sekarang desebut ITS ini diresmikan langsung oleh presiden pertama Indonesia yaitu Ir, Soekarno. Saat pertama kali berdiri, perguruan tinggi teknik ini hanya memiliki 2 jurusan, yaitu jurusan teknik sipil dan jurusan teknik mesin. Dan hingga sekarang, ITS telah memiliki 7 fakultas dengan 39 jurusan.
Jajaran Alumni ITS Surabaya yang Sukses dalam Karir
Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya telah banyak mencetak alumni-alumni yang sangat sukses dalam karirnya, tidak hanya di dalam negeri, bahkan hingga ke luar negeri. Beberapa contoh alumni yang sukses di luar negeri adalah Andri W Bastam. Beliau adalah sosok yang mendesain pesawat khusus 747 super mewah pesanan raja Arab Saudi.
Berikutnya adalah Mark Yoshua Widjaja, seorang senior styling designer R&D di Astra Daihatsu Motor., kemudian ada Hanif yang mendesain struktur gedung di Sharjah, Dubai, Uni Emirat Arab. Muhammad Habibie yang merupakan alumni teknik perkapalan yang mendesain dan mewujudkan model kapal pada zaman kerajaan Majapahit untuk berlayar mengelilingi Asia.