Efek Samping Asam Mefenamat Yang Membahayakan Kesehatan

Asam mefenamat ini merupakan salah satu obat yang biasanya diresepkan dokter dan bermanfaat untuk meredakan nyeri yang ringan sampai berat, termasuk didalamnya nyeri haid.

Asam mefenamat ini biasanya berbentuk kapsul dan diminum setiap 6 jam sesuai kebutuhan sampai 1 minggu. Saat meminum obat ini sebaiknya ikuti petunjuknya atau tanyakan ke dokter atau apoteker jika belum paham. Karena jika tidak mengikuti resep maka bisa menyebabkan efek samping.

Efek Samping Asam Mefenamat

Apabila asam mefenamat tidak diminum sesuai dengan aturan maka akan berpotensi bisa menyebabkan beberapa efek samping. Diantaranya yaitu :

  • Hilang nafsu makan
  • Sariawan
  • Mual dan muntah
  • Sakit maag
  • Diare
  • Gangguan pencernaan
  • Ruam pada kulit
  • Sakit kepala
  • Kelelahan dan mengantuk
  • Tinnitus

Untuk efek samping ringan kemungkinan bisa hilang dalam beberapa hari saja atau hitungan minggu. Akan tetap ada juga yang mengalami efek samping yang serius dan harus segera ditangani oleh dokter.

Potensi Efek Samping Parah

Asam mefenamat selain menimbulkan efek samping ringan juga bisa menimbulkan efek samping yang parah. Diantaranya yaitu :

Gangguan Jantung

Asam mefenamat ini juga bisa meningkkatkan terkena risiko masalah jantung. Termasuk juga bisa terkena serangan jantung, stroke, gagal jantung maupun pembekuan darah. Dan akibatnya juga bisa fatal jika sudah memiliki penyakit jantung.

Kerusakan hati

Asam mefenamat juga bisa menyebabkan kerusakan hati. Biasanya dokter akan melakukan tes untuk memantau hati agar bisa dipastikan bahwa obat tersebut aman.

Reaksi Kulit Berbahaya

Selain efek samping diatas, bisa juga terjadi efek samping pada kulit dengan muncul gejala reaksi kulit yang parah, ruam yang merah, bengkak, serta melepuh. Jika demikian maka harus segera mendapatkan bantuan medis.

 

Similar Posts