Hal-Hal Yang Harus Dilakukan Sebelum Acara Pentas Seni

Pasti sebagian dari Anda pernah melihat acara pentas seni.Bahkan sebagian dari Anda pasti pernah menjadi salah satu panitia yang berkonstribusi melancarakan kegiatan pentas seni tersebut. Namun apa itu pentas seni? Pentas seni atau yang biasa disingkat dengan pensi ini merupakan sebutan untuk acara yang terdiri dari beberapa seni pertunjukan.

Acara pentas seni ini diselenggarakan di sekolah-sekolah di Indonesia. Selain itu, pentas seni ini juga terkadang diselenggarakan oleh pihak kampung atau pemerintah kota. Umumnya, pertunjukkan seni yang ditampilkan pada acara ini yakni seni music, pembacaan puisi, tari, dan juga teater.Sementara itu, pensi ini dibuat dengan beragam manfaat dan tujuan.

Pentas seni diadakan sebagai sarana atau wadah pengembangan bakat, minat, dan daya cipta seseorang.Di dalam sekolahan atau kampus, pensi ini diadakan dengan tujuan sebagai wadah pembuktian kepada wali siswa dan civitas akademik sekolah atau kampus mengenai ekstrakulikuler atau UKM.Tidak jarang juga pensi ini mengundang bintang tamu untuk semakin meramaikan kegiatan acara.

Ketika Anda akan membuat sebuah pentas seni, tentunya terdapat berbagai hal yang harus Anda persiapkan. Salah satunya yaitu proposal kegiatan.Proposal ini merupakan salah satu hal yang penting dalam setiap acara. Sebab, proposal ini dijadikan sebagai bahan permintaan ijin akan diadakannya suatu acara. Selain itum proposal ini juga diadikan sebagai alat pengajuan dana untuk melancarakan kegiatan.

Setiap orang tentunya bisa membuat proposal kegiatan.Sebab, banyak sekali contoh proposal kegiatan yang dapat dijadikan sebagai referensi.Namun faktanya, tidak setiap orang dapat membuat proposal kegiatan dengan baik dan benar.Sebab, dalam sebuah proposal kegiatan terdapat bagian-bagian dari proposal itu sendiri.

Beberapa bagian-bagian dari proposal yaitu judul, pendahuluan, dasar kegiatan, nama kegiatan, waktu dan tempat kegiatan. Kemudian susunan acara, dan susunan kepanatiaan. Selain itu Jangan lupa juga anggaran dana dan lampiran juga termasuk dalam bagian-bagian proposal kegiatan. Tanpa adanya bagian-bagian proposal tersebut, pihak lain tentunya tidak tahu acara apa yang akan diadakan.

Jadi pada saat Anda ingin membuat proposal jangan hanya melihat contoh proposal kegiatan yang ada.Namun, Anda juga harus memperhatikan bagian-bagian dari proposal kegiatan tersebut.Sementara itu, jika dibandingkan dengan proposal penelitian, proposal acara memanglah lebih mudah.Sebab, proposal acara tidak serumit proposal penelitian.

Selain membuat atau mengajukan proposal kegiatan, hal lain yang harus Anda persiapkan sebelumpensi dimulai. Salah satunya yaitu dekorasi panggung.Mendekorasi panggung merupakan salah satu kegiatan yang paling rumit dan memakan waktu dan tenaga. Sebab, dekorasi panggung ini harus disesuaikan dengan tema dan juga setting dari sebuah pentas seni yang akan dipentaskan.

Selain menyesuaikan tema, dekorasi juga sebaiknya harus  memikirkan tentang tata letak, sound system dan juga seni yang akan dipentaskan. Kemudian, persiapan aktor.Jika Anda ingin menampilan seni drama, persiapan aktor merupakan satu hal yang sangat penting.Bahkan bisa dikatakan, persiapan aktor adalah yang paling utama.

Kemudian, Anda juga perlu mempersiapkan peralatan pentas, lighting, danl lain sebagainya. Nah, disinilah fungsi proposal kegiatan diajukan.Pada saat ingin mengajukan proposal kegiatan sebuah pensi.Beberapa peralatan pensi beserta lighting harus ditulis di dalam proposal. Hal ini dilakukan agar pihak sponsor dapat mempercayai anggaran dana yang Anda cantumkan.

Persiapkanlah hal-hal tersebut secara matang agar nantinya pensi yang Anda adakan dapat berjalan dengan baik dan spektakuler. Hal ini dilakukan agar pihak sponsor nantinya tidak kecewa dengan acara yang Anda buat dan bisa kembali berkonstribusi dalam acara Anda selanjutnya.

 

Similar Posts